Baiklah sesuai judul yang tertera di atas, saya yakin sobat DUASATU sedang mengalami masalah dengan Flashdisk yang di jangkit virus shortcut. Virus shortcut sebenarnya tidak berbahaya, namun sangat gampang berpindah lewat autoplay, untuk mematikan autoplay pada laptop anda bisa BACA DISINI. Sistem kerja dari virus ini yaitu memalsukan data yang terdapat di dalam flashdisk dan menyembunyikannya ke dalam sebuah folder baru yang tidak mempunyai nama.
Sebenarnya mudah untuk menangani masalah ini, makanya saya sudah siapkan sebuah file dimana file ini akan memudahkan sobat untuk mengatasi masalah ini. Saya sudah mengkompres dalam bentuk RAR, sobat bisa langsung download disini via ziddu.com.
Jika file sudah berhasil terdownload, maka langkah selanjutnya adalah ekstrat file tadi, lalu sobat akan menemukan sebuah file batch dengan nama duasatuberbagi.blogspot.com.
Colokkan flashdisk yang terinfeksi virus tadi ke laptop atau komputer sobat, setelah itu, double klik file yang sudah dipindahkan tadi. Tunggu psoses hingga selesai, biasanya besar dari isi flashdisk menentukan lama atau tidaknya proses.
Jika proses sudah selesai, maka sobat akan menemukan sebuah folder tidak bernama, disitulah semua data sobat disembunyikan oleh virus ini. Untuk membersihkan flashdisk, sobat tinggal menghapus file-file yang dirasa bukan dari file milik sobat.
Nah, cukup mudah bukan untuk menangani masalah ini, sebagai saran dari saya, berhati-hati lah dalam mencolokkan flashdisk apalagi ke komputer umum, seperti komputer sekolah, komputer warnet dll.
Sekian postingan saya kali ini, semoga dapat membantu sobat DUASATU sekalian, jangan lupa share dan tinggalkan komentar ya, Terimakasih...
Pass : zeldianto
EmoticonEmoticon